05 Maret 2009

Tentang PNPM Mandiri DTK Maluku

PNPM Mandiri Daerah Tertinggal dan Khusus adalah salah satu program pemerintah Indonesia untuk membantu pemerintah daerah dalam mempercepat pemulihan dan pertumbuhan sosial ekonomi daerah tertinggal dan khusus.

Disamping itu program ini juga mempunyai beberapa tujuan khusus seperti:

  1. Meningkatkan kapasitas pemerintah daerah dalam memfasilitasi pembangunan partisipatif
  2. Memberdayakan masyarakat dan lembaga-lembaga masyarakat dalam perencanaan pembangunan partisipatif terutama dalam bidang kesehatan, pendidikan dan ekonomi.
  3. Melembagakan pelaksanaan pembangunan partisipatif untuk menjamin pemenuhan kebutuhan sosial dasar, infratruktur, penguatan hukum, peningkatan kapasitas (baik pemda maupun masyarakat), serta penciptaan iklim investasi dan usaha.
  4. Memperbesar akses masyarakat terhadap keadilan.
  5. Meningkatkan kemudahan hidup masyarakat terutama keluarga miskin melalui penyediaan dan pemeliharaan sarana dan prasarana sosial ekonomi.

Maluku yang dikenal sebagai propinsi seribu pulau menurut pemerintah dapat dikategorikan daerah yang memerlukan dukungan melalui program ini. Selain dikenal dengan kondisi daerah yang 80%-nya adalah laut, ada juga pulau-pulau yang berbatasan langsung dengan negara lain.

Oleh sebab itu dari 9 kabupaten dan 2 kotamadya yang ada di propinsi Maluku, 5 kabupaten diantaranya yaitu Maluku Tenggara Barat, Maluku Tenggara, Seram Bagian Timur, Maluku Tengah dan Buru mendapat dana baik itu berupa Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) dan Dana Operasional Kegiatan (DOK) atas kerjasama pemerintah Indonesia dan Bank Dunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar